Setiap tenda kapasitas 4 maupun 6 orang di Annapurna Campsite, sudah disediakan oleh pihak pengelola antara lain peralatan tidur, masak, makan, dan peralatan duduk.
Khusus peralatan masak, sebagaimana sudah saya sebutkan dalam tulisan pra event sebelumnya atau tulisan yang ketujuh, untuk tenda isi 4 orang antara lain tersedia 1 kompor gas, 1 gas portable, 1 panci, 1 wajan penggorengan, 1 teko, 4 sendok makan, 4 garpu, 4 piring, 4 mangkok, 4 gelas, 1 meja portable, dan 4 kursi camping serta 1 lampu portable dan 1 kabel roll sebagai penerang.
Nah, supaya peralatan masak tersebut terpakai, manfaatkanlah untuk memasak berbagai panganan/kudapan/camilan hangat baik yang digoreng (tempe, sosis, kentang, pisang, telor (dadar ataupun omelette), dll) ataupun yang direbus (jagung, pisang ubi, singkong, telor, dll), mie goreng, mie rebus/kuah, sandwich,.roti untuk dipanggang dengan isian aneka selai (keju, nanas, coklat, dll) serta membuat aneka minuman hangat seperti teh, kopi, wedang jahe, susu putih/coklat, teh tarik, dan lainnya.
Kalau alat masaknya, terutama kompor, gas, dan wajannya dirasa tidak cukup, bisa bawa sendiri buat tambahan, termasuk pisau dapur untuk memotong dan gunting kecil, biar cepat proses memasaknya.
Semua bahan memasaknya itu, sebaiknya disiapkan/dibawa sendiri dari rumah. Misalkan ingan masak tempe goreng tepung, bahan yang dibawa antara lain tempe balok (nanti dipotong-potong), tepung terigu, minyak goreng/margarin, bumbu buat adonan tepung, garam, lada bubuk, dan daun bawang +opitional). Bila ada bahan yang kurang/kelupaan, tinggal beli di perjalanan.
Paling praktis memang memasak panganan yang direbus/dikukus, karena tak perlu banyak bumbu dan lainnya, cukup bahan utama, air, dan garam secukupnya.
Biar biayanya ringan, sebaiknya share cost (patungan) sesuai jumlah orang dalam setiap tenda. Bisa juga membagi tugas antar-penghuni tenda, siapa yang bawa bahan utamanya (tempe, pisang, jagung, ubi, singkong, sosis, mie, roti, selai roti, telor dll); siapa yang bawa minyak goreng/margarin, garam, gula, kopi, teh, wedang jahe, susu, teh tarik, keju lapis, mentega, dll termasuk pisau dapur, gunting kecil, tissue dan trash bag (kantong plastik buat sampah). Jadi jangan hanya tertuju pada 1 atau 2 orang saja yang bawa semua bahan yang akan dimasak berikut peralatan tambahannya.
Waktu memasaknya antara lain yang paling tepat saat acara santai di malam hari dan atau pada jam/waktu tenang. Bisa juga kapan saja, asalkan tidak berbarengan dengan acara utama jambore yang sudah disusun tim panitia.
Cara Memasaknya
Sebaiknya dilakukan di atas meja portable, agak jauh dari luar tenda, sambil duduk-duduk di kursi camping. Kenapa? Supaya tenda terhindar dari percikan api/minyak goreng panas dan lainnya.
Begitupun tempat bersantapnya, sebaiknya juga di luar tenda sambil duduk-duduk, menikmati penampilan city light, lebih estetik.
Pokoknya harus hati-hati saat memasak termasuk kalau bikin api unggun dan atau merokok di luar tenda, karena kalau tenda sampai rusak (terkena percikan api, rokok dan lainnya) akan dikenakan sanksi oleh Annapurna Campsite.
Sebenarnya buat peserta yang punya dana lebih, bisa saja memesan/membeli langsung berbagai makanan berat dan ringan serta aneka minuman hangat maupun dingin di kafe Annapurna Campsite secara tunai maupun menggunakan QRIS dompet digital. Namun berdasarkan informasi dari pihak pengelola, kafe-nya hanya buka sampai pukul 9 malam.
Nah, lewat tulisan kedelapan terkait pra event Jambore 45 Tahun TAPAL ini, saya memberi alternatif untuk mengisi perut terutama pada malam hari dalam balutan udara dingin dengan cara memanfaatkan peralatan masak yang sudah disediakan pihak pengelola, yakni memasak aneka panganan dan minuman sebagaimana tersebut diatas.
Semoga bermanfaat 🙏.
Naskah & foto: Adji TravelPlus, IG @adjitropis & tiktok @faktawisata.id
Captions:
1. Masak tempe goreng tepung dengan wajan nesting gunung.
2. Pengunjung Annapurna Campsite santai di ayunan berlatar pendopo berbentuk joglo.
3. Suasana Annapurna Campsite, camping ground yang akan menjadi lokasi Jambore 45 Tahun TAPAL, pertengahan Mei mendatang.