Coretan Kata

Menjauhi yang Serba Instan

Kesibukan perkuliahan membuat mahasiswa memilih segala yang serba cepat dan praktis. Mereka menjadi mahasiswa serba instan. Mengkonsumsi makanan cepat saji, mie instan, dan minuman bersoda cenderung meningkatkan kandungan asupan karbohidrat dan lemak yang lebih banyak. Ini akan menyebabkan obesitas.
Mahasiswa yang kuliah pagi, pulang petang, bahkan hingga larut malam seringkali tak sarapan. Mereka langsung makan siang, bahkan makan malam pun dilakukan di tengah malam sambil begadang.
Tidak ada variasi makanan. Mahasiswa lebih banyak minum kopi, minuman bersoda, dan mengkonsumsi suplemen penguat stamaina. Bila ditambah dengan kurangnya asupan air putih, hal itu dapat memperburuk kualitas hidup mahasiswa yang serba instan.
Lebih baik benahi gaya hidup dengan pola makan sehat seimbang, berolahraga, istirahat cukup, serta menjauhi makanan dan minuman instan.*
*Bayu Haryanto, mahasiswa Jurusan Teknik Kimia Universitas Bung Hatta dan Aktif di Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Wawasan Proklamator. (Tulisan ini pernah dimuat di Koran Kompas dalam rubrik ‘Argumentasi!’ Kompas Kampus 08 Mei 2012)

, Terimakasih telah mengunjungi Ulasani.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com, pasang iklan gratis Iklans.com dan join di komunitas Topoin.com.

Most Popular

To Top