Destinasi

The People’s Cafe untuk Penggemar Street Food

The People’s Cafe untuk Penggemar Street Food – Saya: “Jum’at besok
mau kemana, Dek?”

Nai: “Cari cheese tart di Grand Indonesia.”
Saya: “Ok.”
The People's Cafe untuk Penggemar Street Food

Keke dan ayahnya berencana mau ke Sentul International Karting Circuit.
Keke mau latihan balap motor di sana. Mumpung ada tanggal merah pada saat
itu (30/3). Jadi, suami gak perlu cuti buat temenin Keke latihan. Tinggal
saya dan Nai yang belum punya rencana kemanapun.



Setelah ditanya, Nai bilang mau ke Grand Indonesia. Giliran udah mau
jalan, dia sempat berubah pikiran. Pengen ke Summarecon Bekasi. Katanya,
di sana lebih banyak pilihan cheese cake. Tapi, saya malas banget ke
Summarecon Bekasi kalau long weekend begini. Di jalan tol udah pasti
macet banget. Mendingan ke Grand Indonesia, kalaupun  macet masih
santai karena naik Trans Jakarta.



Nai setuju untuk tetap ke Grand Indonesia. Ketika berada di dalam bis,
kami baru tau kalau sekarang udah ada Trans Jakarta jurusan Summarecon
Bekasi. Asiiikk! Kapan-kapan main ke sana naik Trans Jakarta aja.

Makan siang di The People's Cafe Grand Indonesia
Ngedate sama Nai. Dianya malah asik hp-an 😂

Sesampainya di Grand Indonesia kami memilih muter-muter dulu. Udah lama
juga gak nge-mall hehehe. Setelah itu, baru cari makan siang. Saya
serahin pilihannya ke Nai. Dan, dia memilih The People’s Cafe.

Street Food ala Indonesia dan Mancanegara

Kalau Sahabat KeNai penggemar kuliner street food, The People’s Cafe
bisa jadi salah satu pilihan. Mie tek-tek, bubur ayam, roti bakar, nasi
uduk, pizza, spaghetti, fish n chips, serta masih banyak lagi street
food ala Indonesia hingga mancanegara di sana.



Interior bernuansa warung juga coba dihadirkan di The People’s Cafe.
Berbagai ornamen unik membuat kafe ini semakin terlihat menarik.
Lumayan ramai saat kami makan di sana. Mungkin karena berbarengan
dengan jam makan siang.

Pizza Margherita The People's Cafe
Pizza Margherita, IDR55K
Rasa pizza margherita The People's Cafe

Kami memilih Pizza Margherita. Pizza yang tipis diberi saus tomat,
mozarrella, serta parsley yang dichopped pada bagian atasnya. Ada 4
pilihan pizza di sana dan saya sempat menawarkan pizza yang lain ke Nai.
Saya tawarkan pizza Meat Me yang topingnya chicken sausage, mozarella,
dan chicken ham. Ya biar ada dagingnya gitu, tapi Nai gak mau.



Terserah dia aja, sih. Enak juga walaupun topingnya minimalis. Crust
pizzanya yang tipis juga enak karena jadi crunchy.  Mengingatkan
saya dengan Quatro Formagi Pizza di hotel
El Royale, Bandung. Sama-sama tipis dan enak.



Meskipun kami hanya memesan pizza, ternyata mengenyangkan buat kami.
Sampai potongan terakhir saling menyodorkan siapa yang akan
menghabiskan. Jadi kangen makan berempat, kan, kalau begini. Ada Keke
yang lebih kuat makannya. 😂

iced salted caramel The People's Cafe
Iced Salted Caramel Latte, IDR43K

Mangolicious, IDR42K

Pilihan minuman kami juga membuat perut kami semakin kekenyangan. Saya
memilih Ice Salted Caramel Latte. Sedangkan Nai memilih Mangolicious.
Segar rasanya minum jus mangga di siang hari. Kalau kopi memang asik
dinikmati kapanpun. Selama lambung saya gak sedang bermasalah, hayuk aja
deh
ngopi.

suasana di The People's Cafe

Pelayanannya ramah, suasananya nyaman, makanan disajikan cukup cepat,
jadi kayaknya saya masih tertarik untuk kembali ke sana. Mencoba
berbagai street food lainnya di The People’s Cafe. Street food memang
banyak yang enak.



Selesai makan, kami udah gak mau kemana-mana lagi. Langsung beli Kibo
cheese cake, kemudian pulang. Jalanan sore hari itu lumayan macet.
Untungnya kami memilih naik Trans Jakarta yang memang memiliki jalur
busway. Jadi, gak kena macet dan cukup cepat sampai rumah. Langsung
istirahat begitu sampai rumah. Capek, tapi senang! 😂

The People’s Cafe

Grand Indonesia Mall
Lantai 5, West Mall
Jl. MH Thamrin
Jakarta


, Terimakasih telah mengunjungi Ulasani.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com, pasang iklan gratis Iklans.com dan join di komunitas Topoin.com.

Most Popular

To Top